Kamis, 17 Februari 2011

3 Elemen Sukses (oleh D45)

Sukses adalah satu kata dan satu tujuan yang ingin dicapai oleh setiap insan dibumi ini.
Disini kita akan membahas tentang 3 elemen sukses yang telah dikatakan oleh Rasulullah SAW.
Ke-3 elemen sukses itu adalah ilmu, iman dan amal.

Sahabat,
Kalian tentu tahu apa itu Ilmu..
Apa itu Iman..
dan Apa itu Amal..

Namun, apakah anda pernah merenung?
Bahwa ketiga hal tersebut dapat membuat orang menjadi SUKSES?
Dan itupun sudah dikatakan oleh Rasulullah SAW 13 abad yang lalu bahwa ilmu harus senantiasa bersama dengan iman dan diiringi oleh amal.

Sahabat,
Ilmu tanpa iman tanpa Amal itu cacat.
Karena pengetahuan atau kepandaian tanpa adanya keyakinan terhadap ilmu itu dan Allah SWT akan membuat manusia menjadi dzalim.
Ilmu tanpa amal itu sia-sia
Karena pengetahuan atau kepandaian tanpa adanya suatu tindakan itu sia-sia.

Iman tanpa ilmu itu salah
Karena keyakinan kepada Allah SWT namun tidak tahu tentang ilmu dan peraturan Allah itu kesalahan.

Iman tanpa amal itu munafik
Karena keyakinan kepada Allah SWT namun tidak melaksaakan perintahnya itu adalah
Suatu kemunafikan.

Amal tanpa ilmu itu bodoh
Karena suatu tindakan tanpa didasari suatu pengetahuan adalah tindakan yang bodoh, yang akan merugikan diri sendiri.

Amal tanpa iman itu celaka
Karena suatu tindakan tanpa adanya keyakinan terhadap apa yang ia lakukan benar atau salah dan tanpa  keyakinan kepada Allah SWT akan membuatnya tersesat.

Ilmu dengan Iman tanpa Amal itu Sia-sia
Karena suatu pengetahuan dan kepandaian yang hebat dengan disertai keyakinan kepada Allah SWT dan keyakinan terhadap kebenaran tanpa tindakan itu bagaikan masjid megah tanpa jamaah.

Ilmu dengan Amal tanpa Iman itu celaka
Karena suatu pengetahuan dan kepandaian yang luar biasa dengan disertai tindakan tanpa adanya keyakinan terhadap kebenaran akan tindakan itu dan tanpa adanya keyakinan kepada Allah SWT akan membuat manusia menjadi dzalim.


Iman dengan Amal tanpa Ilmu itu Bodoh
Karena ketika kita telah yakin bahwa kita akan sukses, dan kita melakukan tindakan-tindakan tanpa adanya pengetahuan yang mendasari kita dalam bertindak dan sebagai arah untuk melangkah kedepan, maka itu adalah tindakan yang bodoh.

Sahabat,
Ternyata yang telah disampaikan Rasulullah SAW pada abad ke 7 itu adalah hal yang benar.
Bahwa ilmu harus senantiasa bersama dengan iman dan diiringi oleh amal.
Dengan ilmu (pengetahuan atau kepandaian) berdampingan dengan iman (keyakinan) dan diiringi oleh amal (tindakan / perbuatan) maka akan menghasilkan orang yang Sukses.

Dan ke-3 Elemen tersebut perlu dimiliki oleh setiap orang yang ingin sukses.


Hari Sabtu, 9 Rabi’ul Awal 1432 Hijriah

D45 (Nama Sahabatku)

*Semoga bermanfaat dan mohon kritik dan sarannya yah.. ^_^
terima kasih..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Untuk meningkatkan kualitas Entri Link ini

Mohon Komentarnya ya...

Yuhuuu...
\(^.^)/